Tips Mengatasi Anak Susah Makan – Setiap orang tua tentu mendambakan anak yang sehat, ceria dan memiliki badan yang padat berisi. Tapi apakah yang terjadi apabila anak kita menolak setiap kali kita menyuapinya ataupun mengajak si kecil makan. Tentu kita menjadi khawatir tentang kecukupan gizinya.Asupan makanan bagi anak merupakan hal terpenting apalagi dalam masa pertumbuhan bagi balita usia 1 sampai dengan 5 tahun. Dimana pada masa tersebut makanan berguna untuk pemenuhan kebutuhan gizi dan energi bagi anak dalam melakukan aktivitas sehari-hari dan memiliki peran penting dalam proses tumbuh kembang anak.
Jika kurang asupan makanan, maka anak balita cenderung akan mudah terserang penyakit karena kekurangan gizi dan vitamin yang diperlukan oleh tubuh, kurangnya asupan gizi juga dapat mengganggu pertumbuhan anak.
Gejala anak susah makan harus segera diatasi agar tidak menjadi kebiasaan yang berkelanjutan. Tanda-tanda yang umumnya terjadi antara lain anak cenderung tidak menyukai sayur-sayuran, hanya menyukai menu tertentu saja, cenderung menyukai permen dan makanan manis lainnya.