Tips Ampuh Agar Tetap Sehat dan Bugar Saat Puasa – Selama Bulan Ramadhan Seluruh umat islam di dunia diwajibkan untuk berpuasa selama 1 bulan penuh. Seseorang yang menjalankan puasa harus bisa menahan diri dari keinginan biologis yang dapat membatalkan puasa. Meski kita dalam kondisi berpuasa kegiatan sehari-hari harus tetap terus berjalan.
Manfaat Berpuasa
Adapun hikmah dan manfaat puasa atau shaum Ramadhan menurut agama islam mempunyai tujuan agar kita makin bertaqwa pada Allah SWT. Dengan tidak adanya asupan makanan dan minuman selama kurang lebih 14 jam, maka tubuh mempunyai waktu yang cukup untuk memetabolisme zat-zat gizi secara sempurna, begitu pula dengan sisa hasil metabolisme yang kebanyakan berupa racun akan terbuang sempurna.Oleh karenanya, puasa merupakan proses detoksifikasi yang sangat efektif sehingga bermanfaat bagi kesehatan tubuh seperti memperbaiki organ pencernaan, sehat bagi ginjal, bagus bagi kesehatan jantung dan itu sudah dibuktikan dengan banyak penelitian.
Berpuasa di siang hari tidak lantas menjadikan tubuh menjadi lesu. kondisi ini tidak menyurutkan pelaku puasa meski fisik lesu dan lemas saat beraktivitas karena cadangan energi dalam tubuh bisa bertahan antara 24-48 jam, sedangkan puasa hanya 14 jam saja.Pola makan yang berubah selama Bulan Puasa harus di siasati dengan benar agar tubuh tetap sehat dan bugar dalam menjalankan aktifitas di siang hari. Terlebih lagi, setelah melewati Ramadhan, selain menjadi lebih dekat kepada Allah, kita juga menjadi individu yang lebih sehat daripada sebelumnya. Banyak tips yang bisa di coba agar kita tetap aktif dan bugar saat puasa.
Simak tips agar tetap sehat saat Puasa:
1. Sahur di Akhir Waktu
Atur waktu anda untuk menyantap sahur di akhir waktu. Selain berguna untuk menunjang puasa anda di siang hari, makan sahur di akhir waktu lebih di utamakan berdasarkan sunnah Rasul.
2. Konsumsi Makanan Penuh Gizi saat makan Sahur
Makanlah dengan porsi normal, jangan berlebihan. Fokuslah untuk mengkonsumsi makanan yang kaya akan karbohidrat kompleks dan protein, serta buah dan sayuran. Menyantap makanan yang mengandung banyak air selama sahur juga sangat baik untuk hidrasi tubuh anda sepanjang hari.
3. Konsumsi Multivitamin
Akhiri santap sahur dengan segelas susu atau 2 sendok makan madu untuk melengkapi nutrisi tubuh anda. Sebaiknya minumlah suplemen ataupun multivitamin yang biasa kita konsumsi ataupun yang di sarankan oleh dokter anda.
4. Kurangi Makanan Manis Saat Sahur
Kurangi konsumsi makanan yang terlalu manis dan mengandung banyak gula, karena justru akan memicu tubuh kita untuk memproduksi insulin yang dapat membuat tubuh kita lemas di siang hari.
5. Minum Air yang Cukup
Walau tidak memiliki rasa, air putih telah banyak di ketahui memiliki manfaat yang bagus untuk kesehatan tubuh kita. Sebelum waktu imsak tiba, minumlah air putih yang cukup antara tiga hingga lima gelas. Sebaiknya hindari minuman berkafein seperti kopi dan teh karena bersifat di uretik dan membuat tubuh kehilangan cairan lebih cepat melalui urinasi.
6. Hindari Terik Matahari Saat Siang
Saat siang hari, hindari berlama-lama berada di bawah terik matahari karena memicu keluarnya keringat dengan cepat sehingga tubuh kita bisa dehidrasi, sebisa mungkin kurangilah aktifitas fisik di bawah terik matahari.
7. Tips Ampuh Agar Tetap Sehat dan Bugar Saat Puasa Sempatkan Untuk Beristirahat Sebentar
Jika ada waktu, sempatkan untuk mengistirahatkan tubuh kita, dan mengganti waktu tidur yang kurang karena bangun lebih awal untuk sahur. Waktu setelah sholat zuhur merupakan saat yang tepat untuk beristirahat dan juga merupakan salah satu Sunah nabi.
8. Melakukan Olahraga Ringan Sebelum Berbuka Puasa
Jika memiliki waktu luang di sore hari,
sempatkan untuk berolahraga ringan antara 15 sampai 30 menit seperti jalan sore, bersepeda santai, ataupun yoga. Hal ini sangat baik untuk menjaga kebugaran tubuh dan memperlancar peredaran darah.
9. Hindari Makan Berlebih Saat Berbuka Puasa
Saat waktu buka puasa tiba, jangan makan dengan berlebihan. Sebaiknya ikutilah sunnah nabi, yaitu dengan memakan beberapa buah kurma (di sunahkan dalam jumlah yang ganjil) dan minum minuman yang manis bisa dengan susu, jus buah, ataupun sekedar air putih. Minumlah cukup air untuk mengganti cairan tubuh yang hilang selama beraktifitas pada siang hari.
10. Makan Setelah Selesai Shalat Maghrib
Setelah magrib, lanjutkan dengan menyantap hidangan utama, dengan menu yang seimbang. Makanlah sesuai dengan porsi kita yang biasa, tidak perlu berlebihan. Cukupkan dengan karbohidrat, protein, serta sayuran dan buah-buahan.
11. Kurangi Konsumsi Gorengan dan Makanan Pedas
Hindari mengkonsumsi gorengan secara berlebihan, serta batasi makanan yang pedas, agar terhindar dari gangguan pencernaan seperti sakit maag atau perut mules yang berimbas pada terganggunya kesehatan tubuh kita.
12. Minum Cukup Air Sebelum Tidur
Tidak hanya pada saat sahur saja kita memperbanyak konsumsi air putih, saat sebelum tidur juga kita harus tetap mencukupi asupan air tubuh kita. Usahakan untuk meminum setidaknya tiga gelas air putih sebelum tidur. Hindari minuman yang mengandung kafein agar kita bisa segera tidur dengan lelap.
Demikianlah beberapa tips yang bisa hanhan sampaikan. Dengan menjalankan tips-tips di atas, semoga kita bisa menjalankan semua kewajiban kita selama sebulan penuh dan puasa kita semua menjadi lebih lancar, hikmat, dan juga sehat. Bagikan ke Kerabat terdekat apabila artikel ini bermanfaat.